Beberapa kegiatan Deputi VII selama bulan Juni yang telah terlaksana diantaranya:
1. Hannover Messe 2022
Waktu Pelaksanaan: Hannover, Jerman | 30 Mei - 02 Juni 2022
Acara Opening Ceremony Pameran Industri Hannover Messe 2022 dihadiri oleh Kanselir Jerman Olaf Scholz, Menko Perekonomian RI Airlangga Hartarto beserta delegasi dan Perdana Menteri Portugal Antonio Costa. Terdapat penyerahan Handover Ceremony dari Partner Country Hannover Messe 2022, Portugal kepada Indonesia sebagai Partner Country Hannover Messe 2023. Sebelumnya, diadakan pertemuan bilateral antara Menko Perekonomian RI dengan Menteri Ekonomi dan Iklim Jerman, Robert Habeck. Hal yang dibahas dalam pertemuan tersebut antara lain:
Kesiapan Indonesia untuk melakukan kolaborasi dengan Jerman untuk mensinergikan agenda prioritas presidensi G20 dan G7;
Kolaboraasi dalam mendorong transisi energi dan langkah climate mitigation;
Pengembangan infrastruktur teknologi digital; dan
Informasi mengenai strategi penanganan Covid-19
2. Workshop Monitoring and Assessing Non Tariff Measures World Bank - Coordinating Ministry for Economic Affairs
Waktu Pelaksanaan: 8 Juni 2022
Pelatihan ini merupakan kerja sama antara Asisten Deputi Moneter dan Keuangan Eksternal, Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian dengan World Bank-Indonesia. Pelatihan Monitoring and Assessing Non-Tariff Measures (NTMs) World Bank – CMEA Joint Workshop Series 1, untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi khusus di bidang perdagangan Internasional dan sektor eksternal guna mendukung proses penyusunan kebijakan yang berbasis bukti ilmiah dan argumen yang rasional (evidence-based policy making) agar menghasilkan output yang optimal.
3. Rapat Persiapan Substansi Partisipasi Presiden RI di KTT G7
Waktu Pelaksanaan: 9 Juni 2022
KTT G7 diselenggarakan pada 26 - 28 Juni 2022 di Jerman. Negara undangan antara lain Indonesia, Argentina, India, Afrika Selatan, dan Senegal.
Presiden diharapkan hadir dengan pertimbangan Indonesia sebagai (i) negara berkembang; (ii) Presidensi G20 tahun 2022; dan (iii) anggota Champions Group di UN GCRG on Food, Energy, and Finance.
Presiden diindikasikan akan melakukan pertemuan bilateral dengan Kanselir Jerman, PM India, dan Presiden Senegal, juga penjajakan dengan PM Kanada.
Sejumlah bahan pidato dan posisi RI yang perlu diantisipasi terkait pertemuan dan draft outcome documents: (i) 2022 Resilient Democracies Statement; (ii) G7 Leaders/Heads of State or Government of Germany and Indonesia
4. Peninjauan Venue Gala Dinner di Xanadu Beach
Waktu dan Tempat Pelaksanaan : Labuan Bajo, 12 Juni 2022
Peninjauan Xanadu Beach sebagai tempat gala dinner. Panitia dari sekretariat Sherpa G20 Indonesia melakukan survei awal untuk meninjau waktu dan tempat pelaksanaan gala dinner. Peninjauan ini juga didahului dengan simulasi rapat diatas kapal dengan peruntukan untuk “Sherpa Talk”.
5. Rapat Pembahasan Bus Listrik untuk KTT G20
Waktu Pelaksanaan: 13 Juni 2022
Rapat bertujuan membahas perkembangan proses pengadaan Bus Listrik untuk mendukung pelaksanaan KTT G20 bulan November 2022. Saat ini telah dirancang 7 koridor bus listrik untuk mendukung pelaksanaan KTT (shuttle) dengan jumlah bus total 30 armada – 25 operasional dan 5 cadangan. Kementerian Perhubungan akan bermitra dengan Damri untuk pengadaan bus listrik.
Selain dukungan Mobil Listrik dari Hyundai untuk delegasi VVIP tingkat Kepala Negara/Pemerintahan/OI, juga akan disediakan dukungan 300 mobil listrik dari Wuling.
6. Advance Venue Kegiatan Site Visit Sherpa Meeting ke-2 Presidensi G20 Indonesia di Labuan Bajo
Waktu dan Tempat Pelaksanaan: Labuan Bajo, 13 Juni 2022
Peninjauan Pulau Padar sebagai tempat pelaksanaan Site Event dan Ekskursi penyelenggaraan Sherpa ke-2. Panitia dari sekretariat Sherpa G20 Indonesia melakukan survei awal untuk meninjau waktu dan tempat pelaksanaan Site Visit. Peninjauan ini juga didahului dengan simulasi menggunakan kapal menuju acara sekaligus pembagian para delegasi.
7. Rapat Koordinasi dengan UMKM Labuan bajo terkait Pembahasan Spouse Program
Waktu Pelaksanaan: 13 Juni 2022
Rapat membahas mengenai keterlibatan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang berbasis di NTT, khususnya di Labuan Bajo dalam kegiatan spouse program.
Terdapat beberapa UMKM yang akan terlibat seperti pengrajin tenun, makanan dan minuman sehat, kerajinan tangan berupa tas dan kopi khas Bajawa, Flores.
8. Pertemuan dengan Bill and Melinda Gates Foundation
Waktu dan Tempat Pelaksanaan: Gedung Ali Wardhana, 14 Juni 2022
Pertemuan ini merupakan follow up dari pertemuan Deputi VII dengan perwakilan Bill and Melinda Gates Foundation (BMGF) di Washington pada bulan Maret 2022. Dalam diskusi membahas potensi dukungan BMGF pada 3 fokus area yakni asistensi kebijakan, stimulus finansial, dan sektor kesehatan.
9. Peninjauan Venue Spouse Program Sherpa Meeting 2
Waktu Pelaksanaan: Labuan Bajo, 14 Juni 2022
Peninjauan dilakukan untuk memastikan bahwa venue yang digunakan spouse program sudah memenuhi standar kebutuhan yang ditentukan. Adapun fokus peninjauan adalah pada alur mobilisasi dari masing-masing kegiatan, tata letak UMKM, dining room, pertunjukan musik dan juga foto booth. Ditinjau pula mengenai penggunaan jenis meja dan kursi yang akan digunakan.
10. High-level Webinar S20 “Health, Climate Change and Technology”
Waktu Pelaksanaan: 15 Juni 2022
Webinar ini merupakan acara yang diselenggarakan oleh salah satu Engagement Group dari G20, yaitu Science 20 (S20). Webinar ini membahas mengenai pentingnya ilmu pengetahuan untuk kebijakan kesehatan dan pengambilan keputusan yang berdasarkan bukti (evidence-based) di masa yang penuh ketidakpastian seperti saat ini. Panelis dari webinar ini adalah Prof. Dr. Akmal Taher & Prof. Herawati Sudoyo dari Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia, Dr. Ugur Sahin & Dr. Özlem Türeci yang merupakan Founder dari BioNTech, serta Prof K. Srinath Reddy selaku Presiden dari Public Health Foundation of India (PHFI).
11. Kick Off Meeting P20
Waktu Pelaksanaan: 15 Juni 2022
Kick off Meeting P20 sebagai pembukaan atas serangkaian pertemuan menjelang P20 Summit pada 6-7 Oktober mendatang, akan dihadiri oleh Duta Besar negara-negara G20 dan negara-negara undangan.
DPR menekankan peran parlemen dalam pemulihan pasca-pandemi melalui tema ‘Stronger Parliament for Sustainable Recovery’. Ketua DPR memaparkan empat isu prioritas yang dibahas dalam forum P20 yaitu:
Pembangunan berkelanjutan dan ekonomi hijau,
Ekonomi inklusif dan masyarakat yang kuat,
Parlemen efektif dan demokrasi yang kuat
Kesetaraan gender dan pemberdayaan perempuan.
Hadir mewakili Menko Perekonomian yakni Sesmenko Perekonomian, Susiwijono dan Deputi Bidang Koordinasi Kerja Sama Ekonomi Internasional Kemenko Perekonomian, Edi Prio Pambudi.
12. Rapat Koordinasi Peningkatan Skor IKPA
Waktu Pelaksanaan: 16 Juni 2022
Rapat dilakukan dengan tujuan agar setiap unit kerja di Kemenko Perekonomian selalu memperhatikan setiap laporan pertanggungjawaban kegiatan yang menggunakan APBN. Hal ini berlaku baik untuk belanja modal, barang dan jasa dalam bentuk kontraktual dan non-kontraktual. Ketepatan waktu dalam melaporkan SPJ akan berpengaruh pada skor IKPA Kemenko Perekonomian. Pada akhirnya nilai IKPA akan menjadi salah satu pertimbangan dalam penilaian Reformasi Birokrasi.
13. Rapat Diseminasi Informasi G20 Digital Innovation Network dan Identifikasi Kebutuhan Penggunaan Digital Platform
Waktu Pelaksanaan: 17 Juni 2022
Pada pertemuan ini dibahas mengenai penyelenggaraan Digital Innovation Network (DIN) sebagai salah satu concrete deliverables oleh Digital Economy Working Group (DEWG) pada agenda utama Presidensi G20 Indonesia, yakni transformasi ekonomi berbasis digital.
Dalam pertemuan ini, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) selaku pengampu DEWG berdiskusi untuk meminta dukungan kepada Kemenko Perekonomian selaku Ketua Sherpa Track terkait penyelenggaraan DIN.
Dalam hal ini, Kemenko Perekonomian siap untuk memberikan dukungan dan mendampingi Kominfo dalam negosiasi dengan negara-negara G20 untuk mencapai kesepakatan dalam menyelenggarakan Digital Innovation Network pada Presidensi G20 Indonesia.
14. Rapat Kajian Implementasi Komitmen Indonesia (IKI) di G20
Waktu Pelaksanaan: 17 Juni 2022
Rapat Kajian Implementasi Komitmen Indonesia (IKI) dilaksanakan untuk membahas substansi dan meminta masukan Kementerian/Lembaga terkait untuk penerbitan kajian implementasi komitmen Indonesia pada forum G20 pada tahun 2021. Kajian ini memberikan gambaran kepatuhan Indonesia terhadap komitmen para pemimpin G20 dalam Riyadh Summit Leaders’ Declaration, yang disepakati 21-22 November 2020 serta upaya Indonesia untuk memformalkan G20 Research Group sebagai sumber informasi dan analis rekomendasi kebijakan, penyelesaian isu dan advokasi mengenai G20.
Dalam kajian IKI dimaksud, kita dapat melihat upaya yang telah dilakukan berbagai kementerian dan lembaga pengampu G20 Indonesia dalam kontribusi pemenuhan komitmen Indonesia. Hal ini tidak hanya merupakan kontribusi Indonesia terhadap penguatan kerja sama internasional namun juga disinergikan dengan upaya Indonesia dalam pemenuhan tujuan pembangunan nasional.
15. Pertemuan dengan Non-Governmental Organization: Alliance to End Plastic Waste, Membahas Potensi Kerja Sama.
Waktu Pelaksanaan: 20 Juni 2022
Pada pertemuan ini Asisten Deputi Kerja Sama Ekonomi Multilateral menerima kedatangan Alliance to End Plastic Waste untuk melakukan penjajakan kerja sama dalam mendukung penyelenggaraan Sherpa Meeting Presidensi G20 Indonesia.
16. Sidang Komite Sanitary and Phytosanitary Measures (SPS) WTO ke-83: Workshop on Transparency
Waktu Pelaksanaan : 20 Juni 2022
Workshop on Transparency adalah kegiatan pembuka dalam sidang formal SPS WTO ke-83. Pada workshop kali ini, Sekretariat WTO mengundang beberapa negara untuk memberikan bukti nyata penerapan transparansi di negaranya masing-masing sebagai bahan pembelajaran bagi negara lain.
17. WTO - Thematic Session: The Use of Remote (Virtual) Audit and Verification in Regulatory Framework
Waktu Pelaksanaan: 21 Juni 2022
Kegiatan ini merupakan sarana untuk berbagi pengalaman bagi negara-negara yang sudah menerapkan virtual audit dengan cara masing-masing. Diharapkan, para anggota WTO dapat mengambil pelajaran dari contoh nyata yang sudah ada.
18. B20 Energy, Sustainability, and Climate Task Force Meeting
Waktu Pelaksanaan: 21 Juni 2022
B20 Energy, Sustainability, and Climate Task Force Meeting telah dilaksanakan secara daring pada 21 Juni 2022. Terdapat 3 hal utama yang dibahas yaitu:
Meningkatkan kerja sama global dalam mempercepat transisi ke penggunaan energi berkelanjutan dengan mengurangi karbon intensitas penggunaan energi melalui berbagai jalur.
Meningkatkan kerja sama global untuk memastikan transisi yang adil, teratur, dan terjangkau menuju energi berkelanjutan digunakan di negara maju dan berkembang.
Meningkatkan kerja sama global dalam meningkatkan akses dan kemampuan tingkat konsumen untuk mengonsumsi energi modern yang bersih.
19. Sidang Informal Komite Sanitary and Phytosanitary Measures (SPS) WTO ke-83
Waktu Pelaksanaan: 22 Juni 2022
Sidang formal Komite SPS WTO ke-83 didahului dengan sidang informal, yang mana setiap negara anggota WTO dapat menyampaikan substansi dan hal-hal yang akan dinegosiasikan terlebih dahulu. Sehingga pada saat sidang formal sudah tidak memerlukan diskusi panjang untuk mencapai konsensus.
20. Pelatihan Liaison Officer dan Conference Officer Agriculture Working Group
Waktu Pelaksanaan: 23 Juni 2022
Pelatihan diselenggarakan oleh Kementerian Pertanian dalam rangka mempersiapkan Liaison Officer dan Conference Officer dalam pelaksanaan Pertemuan Agriculture WG G20 Indonesia. Pada kesempatan ini Asisten Deputi Kerja Sama Ekonomi Multilateral, Ferry Ardiyanto, Ph.D. menyampaikan materi mengenai pelaksanaan persidangan dan penyusunan output working group - komunike.
21. Energy Transition Working Group (ETWG) ke-2
Waktu Pelaksanaan: 23-24 Juni 2022
Pertemuan Energy Transition Working Group (ETWG) ke-2 dilaksanakan di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur. Pertemuan ini merupakan pertemuan ke-2 ETWG untuk membahas transisi energi di Presidensi G20 Indonesia. Terdapat tiga prioritas ETWG yang dibawa ke publik diantaranya adalah energy access, tech scaling up, dan energy financing.
Dalam pertemuan ini telah terlihat arah perundingan dengan kedua blok negara maju dan negara berkembang dalam hal posisi terutama tentang condemnation Rusia. Namun chair berusaha untuk tetap fokus pada bahasan substantif.
22. Entry Meeting Evaluasi Perencanaan dan Penganggaran serta Reviu Pengadaan Barang/Jasa pada Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian
Waktu Pelaksanaan: 23 Juni 2022
Poin-poin penting pada rapat adalah pemantauan dalam pelaksanaan rencana tindak atas percepatan realisasi penyerapan anggaran, input rencana umum pengadaan ke dalam SiRUP (Sistem Informasi Rencana Umum Pengadaan) serta harapan disusunnya program pengawasan terhadap kepatuhan Peningkatan Penggunaan Produk Dalam Negeri (P3DN) dalam Program Kerja Pengawasan Tahunan (PKPT) pengawasan Inspektorat.
23. Indonesia Premium Coffee Expo sebagai Road to G20 Indonesia
Waktu Pelaksanaan : 24 Juni 2022
Acara Indonesia Premium Coffee Expo sebagai Road to G20 Indonesia dilaksanakan untuk mengapresiasi sekaligus memperkenalkan kopi - kopi nusantara dari sabang ke aceh kepada publik. Turut hadir juga berbagai undangan dari Kementerian/lembaga beserta kedutaan besar
(aa/bs/ydp/dep7)
Deputi Bidang Koordinasi Kerja Sama Ekonomi Internasional - Deputi VII
Kementerian Koordinator Bidang Perekonomian Republik Indonesia
Comments